IP Address

Diposting oleh Anonim on Jumat, 02 Maret 2012

I
P Address adalah kombinasi deretan bilangan biner yang di gunakan sebagai alamat sebuah komputer dalam suatu jaringan. kombinasi angka ini memiliki panjang 32 s/d 128 bit yang terbagi dalam oktet, dimana pada tiap oktet akan memiliki 8 bilangan biner dan antar oktet dipisahkan oleh titik. pada sebuah jaringan komputer diharuskan untuk menghindari kesamaan penggunaan ip address pada tiap komputernya, karena komunikasi jaringan akan terganggu khususnya komputer yang memiliki kesamaan ip address.

ip address sendiri memiliki dua versi
  • ipv4
adalah ip address yang memiliki panjang alamat 32 bit angka biner, di bagi menjadi 4 oktet sehingga tiap oktet memiliki 8bit angka biner. jumlah keseluruhan ipv4 adalah 2 pangkat 32, atau kurang lebih terdapat 4 milyar
Format penulisan ip address sebagai berikut :
00000000.00000000.00000000.00000000
ip address akan di kelompokkan dalam kelas-kelas ip, yaitu :

ip address kelas A
ip address kelas A oktet pertama yang berjumlah 8bit akan dijadikan sebagai alamat network ( network ID ) sedangkan 3 oktet terakhir menjadi alamat Host ( Host ID )
ip yang termasuk kelas A mulai dari 0.0.0.0 s/d 126.255.255.255, dengan jumlah ip address yang dimiliki pada tiap network kelas A adalah 16juta Host (255 x 255 x 255 ), ip kelas ini sering digunakan untuk jaringan yang besar / luas dan memiiki banyak host yang terhubung jaringan
format penulisan :
nnnnnnnn.hhhhhhhh.hhhhhhhh.hhhhhhhh
subnetmask defaultnya adalah 255.0.0.0

ip address kelas B
menggunakan 2 oktet pertama sebagai alamat Network, dan 2 oktet terakhir sebagai alamat Host, sehingga jumlah ip address yang dimiliki akan lebih sedikit dari pada kelas A
dimana anggota ip-nya mulai dari 128.0.0.0 s/d 191.255.255.255, jumlah total ip yang dimiliki tiap network kelas B adalah 65ribu host ( 255 x 255 )
format penulisan ip :
nnnnnnnn.nnnnnnnn.hhhhhhhh.hhhhhhhh
subnetmask defaultnya adalah 255.255.0.0

ip address kelas C
adalah ipv4 yang memiliki jumlah host per network paling sedikit berjumlah 255 host.  dimana 3 oktet pertama akan menjadi alamat network dan 1 oktet terakhir sebagai alamat Host, umum digunakan untuk jaringan kecil seperti LAN
anggota ip-nya mulai dari 192.0.0.0 s/d 223.255.255.255
format penulisan ip :
nnnnnnnn.nnnnnnnn.nnnnnnnn.hhhhhhhh
subnetmask defaultnya adalah 255.255.255.0

ip address kelas D
Adalah ip yang digunakan untuk keperluan multicasting yaitu  sebuah teknik di mana sebuah data dikirimkan melalui jaringan ke sekumpulan komputer yang tergabung ke dalam sebuah grup tertentu, yang disebut sebagai multicast group. Multicasting merupakan sebuah cara mentransmisi data secara connectionless yaitu komunikasi yang dapat terjadi tanpa adanya negosiasi pembuatan koneksi.
yang termasuk pada ip kelas D mulai dari 224.0.0.0 s/d 239.255.255.255

ip address Kelas E
ip kelas ini tidak diperuntukkan untuk keperluan umum, alamat ini bersifat eksperimental / percobaan, artinya belum digunakan, anggota ip-nya mulai dari 240.0.0.0 s/d 255.255.255.255

  • ipv6
adalah sebuah jenis pengalamatan jaringan yang digunakan di dalam protokol jaringan TCP/IP yang menggunakan protokol Internet versi 6. panjang deretan biner-nya adalah 128bit biner, memiliki jumlah total ip 2 pangkat 128. digunakan untuk jaringan bertaraf teritori internasional, diadakanya ip sebanyak itu bertujuan agar persediaan ip tidak habis dalam pemakaian untuk beberapa masa kedepan.
salah satu contoh IPV6 adalah 21da:00d3:0000:2f3b:02aa:00ff:fe28:9c5a


sebagai catatan untuk alamat ip 127.0.0.0 s/d 127.255.255.255 tidak dapat digunakan untuk host pada jaringan komputer karena telah ditetapkan sebagai alamat Loopback / ip localhost dimana paket yang di transmisikan ke ip ini akan kembali diterima oleh buffer computer itu sendiri tanpa ditransmisikan ke media jaringan

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar